Meghan Markle Dinilai Banyak Intrik, Kepala Staf Barunya Mengundurkan Diri

Rabu, 14 Agustus 2024 - 09:57 WIB
loading...
Meghan Markle Dinilai...
Duke of Sussex dinilai banyaknya intrik. Ini membuat Josh Kettler mengundurkan diri sebagai kepala staf. Foto/ Instagram
A A A
JAKARTA - Josh Kettler mengundurkan diri sebagai kepala staf Duke of Sussex dan Pangeran Harry, di tengah banyaknya intrik dalam keluarga itu.

“Josh Kettler tidak lagi bekerja untuk mereka,” kata seorang sumber di California kepada Daily Mail.



Ini menjadi pukulan telak bagi Harry dan Meghan karena Kettler diharapkan menemani mereka dalam kunjungan ke Kolombia pada minggu ini.

Kettler bergabung dengan Harry dalam kunjungannya ke London untuk merayakan ulang tahun kesepuluh Invictus Games, acara olahraga yang diciptakan sang pangeran untuk personel militer yang terluka dan sakit.

Kettler terlihat memasuki Katedral St. Paul bersama sang duke untuk menghadiri upacara peringatan, yang dihadiri oleh tokoh-tokoh termasuk paman Harry, Earl Spencer, tetapi tidak ada anggota Keluarga Kerajaan lainnya.

Akhir bulan itu, Kettler menjadi tokoh kunci dalam 'tur' tiga hari Duke dan Duchess of Sussex di Nigeria dan berada di sisi Harry saat dia bertemu dengan pejabat pemerintah di negara Afrika Barat tersebut. Perannya dalam kunjungan tersebut dikatakan sebagai gambaran awal dari apa yang akan dicapainya di masa depan.

Saat keluarga Sussex mengungkapkan inisiatif baru lainnya, bagaimana ide-ide Meghan sulit untuk diterima.

Masa jabatan Kettler yang sangat singkat menyoroti kesulitan yang dialami Duke dan Duchess dalam mempertahankan staf.

Jumlah total karyawan yang telah ditinggal pasangan Sussex sejak mereka menikah pada 2018 sekira 18 orang, di mana sembilan orang atau lebih yang telah pergi sejak mereka pindah ke California pada 2020.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1487 seconds (0.1#10.140)